Pernahkah dari teman semua mengalami gangguan internet dari ISP yang kamu pakai bermasalah baik itu di rumah? kantor? atau di tempat anda berlangganan ISP atau ada beberapa perangkat yang tidak mendapatkan koneksi internet dan sebagian lagi bisa. Jika Iya, Langkah apa yang kamu lakukan untuk memperbaiki kondisi yang ada? Kebetulan jika sedang urgent, ataupun sedang jenuh dan ingin berselancar ria di dunia maya, yang hobby bermain game, pasti merasa jengkel apabila mengalami hal ini.
Alvin Syahri ( Engineer Nusanet Medan) |
Solusi pertama yang kamu lakukan biasanya melapor kepada pihak Helpdesk atau Call Centre tempat kamu berlangganan ISP. Kedua, Menunggu, entah sampai kapan team engineer tiba di tempatmu. Tahukah anda, ada antisipasi dini untuk memperbaikinya meskipun masalah di lapangan begitu dinamis, tidak sepenuhnya berhasil tetapi cara ini bisa kamu coba untuk memperbaiki sendiri masalah yang anda alami, :
1. Periksa Router
Router Asus 12 + |
Hal sederhana ini bisa kamu lakukan dengan mengecek kondisi perangkat yang disediakan oleh pihak ISP kamu berlangganan, perangkat yang dimaksud disini adalah Router dan Adaptor yang digunakan. Kondisi ini dapat anda
Periksa apakah indikator WAN dan LAN pada Router padam atau hidup?
Indikator pada Router ASUS 12 + |
Apabila masalah terdapat pada indikator WAN, maka anda perlu mengganti router yang anda miliki. atau pada kondisi dengan router mikrotik, anda hanya perlu mengganti settingan WAN ke port lain.
Periksa indikator LAN yang aktif.
Jika anda menggunakan sebuah switch/hub dan kabel terhubung ke port di router, periksa apakah indikator lampu LAN di router mati atau tidak? jika iya kamu perlu memindahkan ke port LAN yang kosong pada router,
Restart Router
Anda dapat melakukan cara ini dengan menekan tombol on/off pada router jika ada, ataupun dengan mematikannya sesaat dan menghidupkannya kembali dengan cara mencabut adaptor dan mencolokkannya kembali.
2. Periksa Adaptor Radio
Adaptor UBNT |
Perangkat Radio yang digunakan memperoleh arus dari sebuah adaptor, cara sederhana ini dapat anda lakukan dengan mengecek apakah adaptor berfungsi atau tidak. Yakni :
Perhatikan apakah adaptor yang digunakan mati atau hidup?
Jika mati kamu perlu menggantinya. (bisa menunggu team datang)
Perhatikan apakah pada adaptor kabel LAN terpasang dengan benar?
Ada beberapa kondisi, pada adaptor, sering sekali kabel UTP/FTP tercabut, ataupun tertukar misalnya kabel yang dari Radio tercolok di port LAN dan port POE terhubung langsung ke router, hal ini dapat menyebabkan perangkat router mengalami kerusakan, karena arus yang berasal dari POE mengalir menuju router.
Restart Radio
cara ini sama dengan cara merestart router, yaitu cabut dan colok kembali.
3. Periksa Kabel
Kabel FTP cat 5e |
Kabel sebagai media penghantar data sangat penting untuk diperhatikan. Jika kamu termasuk pelanggan lama. pasti ada beberapa kondisi dimana kabel kamu perlu diganti, ada kemungkinan kabel yang digunakan putus entah karena digigit tikus atau karena diputus oleh tetangga (mungkin saja kabel kamu melintang diarea tempat tinggalnya). Periksa apakah kabel dari radio ke adaptor tercolok dengan benar?, periksa apakah kabel dari adaptor ke router tercolok dengan benar( jangan sampai kedua kabel ini terbalik).
4. Cek Settingan Router
Cara ini mungkin tidak sepenuhnya dapat kamu lakukan, tapi mungkin saja kamu pernah berkecimpung di bidangnya, bisa saja mengecek settingannya.
Hal ini dapat anda lakukan dengan memperhatikan settingan yang terdapat pada router, pada beberapa kondisi router yang kita miliki mengalami settingan pabrikan(default) dan harus diset ulang kembali. Jika terulang kembali disarankan untuk mengganti perangkat router yang anda miliki.
Jika perangkat Radio Link kamu berada pada kondisi tidak dapat dijangkau, diwajibkan untuk menunggu pihak teknis datang perbaikan.
5. Periksa Perangkat Outdoor (Radio Link dan Anti Petir)
Radio Eforce epmp 180 |
Jika kamu memiliki perangkat radio link yang dapat diakses dengan mudah, tanpa harus memanjat tiang atau tower, kamu dapat melakukan hal ini
periksa apakah perangkat radio dalam keadaan lampu indikator hidup?
periksa apakah perangkat radio dalam keadaan kokoh ( mudah bergeser, tidak terkunci benar)
periksa apakah anti petir yang digunakan kemasukan air atau tidak?
Begitu banyak kondisi yang dapat menyebabkan internet anda bermasalah, bisa saja terjadi dari pihak ISP yang sedang bermasalah ataupun dengan perangkat internet yang diberikan sudah saatnya di ganti. Tetapi hal sederhana di atas, adalah beberapa cara yang dapat kamu lakukan. Biasanya ketika kamu menghubungi operator, beberapa cara di atas juga mereka lakukan untuk memandu kamu. Sekian dan terima kasih semoga membantu
owh jadi begini cara memperbaikinya Atap Galvalum
BalasHapus